utama | opini | liputan utama | liputan khusus | profil | intermezo | aktual | lintasan | surat pembaca |
Lintasan Berita |
Kunjungan Tim ABSP ke Lokasi ABSP Tim Survey Hut GP GPIB Regio V pada tanggal 1 Juni lalu berkunjung ke lokasi Aksi Bakti Sosial Pemuda Regio V, tepatnya ke GPIB Sinar Kasih, kelurahan Kamal, Dadap, Jakarta Utara. Tujuan dari Tim Survey ini adalah untuk mengetahui lokasi yang akan menjadi tujuan ABSP. Tim yang berangkat rencananya diikuti oleh panitia yang hadir pada rapat panitia di GPIB Shallom. Tetapi ternyata yang hadir hanya 3 orang panitia, yaitu Ketua Panitia Gomer H.H, Sie Ibadah Ronald serta Sie Publikasi dan Dokumentasi Putut SB. Tim tersebut sedianya akan berangkat dari GPIB Petrus pukul 12.00, namun mundur pelaksanaannya karena sesuatu hal. Akhirnya dengan menggunakan kendaraan yang disiapkan oleh panitia, tim survey yang hanya 3 orang ini berangkat juga ke lokasi ABSP, yang tidak lain adalah bagian jemaat GPIB Petrus dengan diantar oleh Jongga, pemuda dari GPIB Sinar Kasih. Tim Survey langsung diantar ke kediaman Sawal, salah satu jemaat, tidak jauh dari lokasi. Oleh Sawal tim diantar menuju rumah Ketua RT 003/05, namun yang bersangkutan sedang tidak di tempat. Setelah berbincang sejenak dan istri Ketua RT berjanji menyampaikan kedatangan mereka, Tim segera pamit. Sementara intuk informasi selanjutnya, Sawal bersedia menyampaikan informasinya setelah bertemu Ketua RT kepada Tim Survey, yang akan disampaikan melalui Jongga yang rencananya akan hadir pada Rapat Panitia di GPIB Silo. Tim survey lalu meninggalkan lokasi dan sempat diantar Jongga untuk melihat keadaan Jemaat diderah tersebut, yang kondisinya bisa dikatakan memprihatinkan. Setelah itu tim langsung kembali tentunya setelah makan siang yang memang sudah dianggarkan panitia untuk tim survey. (da) |
Siloam dikunjungi Pasar Minggu Pada tanggal 21 Mei 2000 pukul 09.00 GPIB Siloam kedatangan tamu Paduan Suara GPIB Pasar Minggu yang dipimpin oleh Ketua Umumnya, Milka Haipassa dan mempersembahkan lagu Mazmur 148, "Tuhan Engkau hadirlah." Melihat kekompakan PS GPIB Pasar Minggu ini Jemaat GPIB Siloam dibuat terpana mendengar lantunan suara 'tamu' yang berjumlah 40 orang. Setelah ibadah selesai dilanjutkan dengan perkenalan antara pengurus GP GPIB Siloam dengan PS GPIB Pasar Minggu dan dipimpin langsung oleh Wakil Ketua GP GPIB Siloam Windu Silalahi mewakili Ketua GP, Joss O. Simbolon yang berhalangan hadir. Sedangkan dari Pasar Minggu dipimpin langsung oleh Ketua I, Leo Worotikan. Dan dilanjutkan perkenalan antara anggota GP yang hadir pada saat itu. Sebelum berpisah Windu atas nama pengurus GP mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan puji-pujian yang dibawakan oleh PS GP GPIB Pasar Minggu. Jumlah gabungan Siloam dan Pasar Minggu mencapai 80 orang, dan ditutup dengan pujian bersama doa. (lm) |
Pria dan wanita idaman Pembinaan Gerakan Pemuda GPIB Siloam diadakan pada tanggal 27-28 Mei 2000 di Green Hill Cipanas. Kegiatan yang diikuti oleh 35 orang Pemuda dibuka oleh Ketua III bidang BPK, Dkn. J.O. Tahapari. Selain pembinaan dengan topik "pria dan wanita idaman menurut alkitab" yang disampaikan Pdt. Andriano Wangkay, STh, kegiatan ini sekaligus merupakan ucapan terima kasih atas kebersamaan dan pelayanan yang telah diberikan selama 5 bulan, baik kepada GP khususnya dan kepada Jemaat Siloam umumnya. Acara yg berakhir pada hari Minggu diisi dengan renungan serta ramah-tamah dengan pemuda. "Selamat menjalankan tugas ditempat yang baru. Kiranya Tuhan Yesus memberkati bapak sekeluarga di dalam pelayanan," ucap Joss Oloan Simbolon selaku Ketua GP diakhir kesan-kesannya . (lm) |
[ ke-atas ]